Sunday, April 19, 2015

Tes Alergi Makanan dan Pencegahannya

Tes Alergi Makanan dan Pencegahannya
Prick Skin Test

Uji kulit atau Prick Skin Test digunakan untuk menguji makanan yang mengandung antibodi immunoglobin E. Selain dengan cara Uji Kulit juga dapat dilakukan dengan pemeriksaan darah atau biasa disebut Radioallergosorbent Test (RAST).

Prick Skin Test lebih sederhana dan murah dan dapat diketahui hasilnya lebih cepat (kurang dari seminggu). Tetapi harus dilakukan oleh dokter spesialis, agar pembacaan hasil pengujiannya akurat. Sementara itu Radioallergosorbent Test (RAST) lumayan mahal dan hasil pengujiannya lama.
Satu-satunya cara untuk menghindari atau mencegah alergi adalah dengan menghindari makanan penyebab alergi. Karena belum adanya diagnosis pasti terhadap sindrom hipersentifitas makanan yang tidak diperantarai oleh IgE.

Bagi penderita, orang tua dan orang-orang di sekitar penderita musti membiasakan diri membaca label kemasan dengan teliti dan mengetahui istilah-istilah alergen makanan dan produknya. Kalau perlu mereka bisa melibatkan ahli gizi.

Sementara itu bagi penderita hipersensitifitas makanan yang diperantarai oleh IgE harus memahami betul sehingga saat terjadi reaksi alergi mendadak bisa mengatasinya sendiri. Misalnya dengan selalu membawa obat anti alergi yang sudah dianjurkan dokter dan sebagainya.

0 comments:

Post a Comment